KIM Suara Kranggan Menuju Masyarakat yang Informatif Maju, Sejahtera dan bermoral

Jumat, 02 November 2018

Pembinaan Dan Pengembangan Sumber Daya KIM


Pentingnya informasi dalam dunia global saat ini menjadi posisi yang vital hampir disegala bidang. Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Mojokerto melihat hal ini sebagai peluang dengan melakukan pembinaan dan pengembangan sumber daya Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) se-Kota Mojokerto, Selasa (30/10/2018). Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari bertempat di Aula Majapahit, Royal Caravan Hotel, Jalan Raya Trawas, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur dan diikuti kurang lebih 50 peserta dari KIM se-Kota Mojokerto.

Acara dibuka oleh Sekretaris Diskominfo Kota Mojokerto, Ovie Risna Kartika, menuturkan bahwa kegiatan ini bertujuan agar KIM yang selama ini menjadi jembatan informasi dari pemerintah ke masyarakat mempunyai sumber daya yang lebih mumpuni. "Selama ini KIM sudah mampu menjadi jembatan informasi, namun dengan gencarnya informasi yang tidak semuanya bisa ditangkap maka kemampuan KIM harus lebih ditingkatkan," ungkap Ovie saat memberikan sambutan. Oleh sebab itu, lanjutnya, pembinaan dan pengembangan sumber daya ini sangat penting serta dibutuhkan untuk memberikan informasi yang lebih cepat dan akurat ke masyarakat luas. "Saya berharap, kegiatan ini tidak hanya sebagai formalitas yang diikuti setelah itu selesai. Namun harus benar-benar diaplikasikan agar mendapatkan manfaat dan tujuannya tercapai dengan sukses," pungkasnya.
 
Kegiatan ini juga menghadirkan dua nara sumber yang berkompeten dibidang jurnalistik, ialah Tritus Julan, reporter Harian Koran Sindo serta zacky Arizal, penyiar Radio Maja FM Kota Mojokerto sekaligus owner media online Suara Mojokerto.com. (Ron/At)

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar