KIM Suara Kranggan Menuju Masyarakat yang Informatif Maju, Sejahtera dan bermoral

Senin, 28 Oktober 2019

Wisata Air Kali Tlusur

Kali tlusur merupakan sungai legendaris yang terletak di  Sinoman Kelurahan Miji, Kecamatan Kranggan, Kota Mojokerto di mana pada masa lampau sering di gunakan anak anak untuk mandi dan beraktifitas mencari ikan karena kejernihan airnya.Sebelumnya, warga yang tinggal di kawasan Kali Tlusur, Sinoman atas inisiatif sendiri dibantu berbagai komunitas bergotong royong membersihkan sungai, Minggu (1/9/2019). Gotong royong dilakukan dengan peralatan seadanya dengan mengeruk lumpur dan sampah di sepanjang sungai.Kerja bakti massal ini juga dilakukan warga yang tinggal di luar Sinoman Gang 8. Seperti warga Kedungmaling, Prajuritkulon, komunitas motor, bahkan tagana juga ikut membersihkan lumpur menggunakan ember secara bergantian.
Hal ini membuat upaya mereka hanya bisa mengeruk lumpur tidak sampai kedalaman satu meter.Warga berharap pemerintah bisa segera membantu alat berat untuk mengeruk lumpur hingga kedalaman 1,5 meter. Semangat kerja bakti massal ini didorong harapan untuk menjadikan kawasan Kali Tlusur sebagai kampung tematik wisata air.Warga setempat ingin menjadikan kali tlusur seperti dulu dan ide masyarakat muncul saat melakukan keja bakti bersama.

Yang mana dari cerita warga setempat kali tlusur sangat indah dan bersih.Setelah terjadi bencana banjir pada tahun 2004 kali tlusur dipenuhi lumpur.Dari situlah warga beserta aktivis komunitas organisasi menyuarakan " gerakan peduli kali tlusur 1 September 2019 ".atau disebut 1919.Pada hari minggu 27 Oktober 2019 resmi dibuka menjadi
 kampung tematik wisata air .Pembukaan di hadiri oleh wakil walikota mojokerto H Achmad Rizal Zakaria Dengan segenap jajaran pemkot mojokerto, dalam pembukaan tersebut wawali berharap bahwa kawasan ini (kali tlusur) akan mampu menjadi daerah wisata air khususnya di kota mojokerto.( lk )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar