KIM Suara Kranggan Menuju Masyarakat yang Informatif Maju, Sejahtera dan bermoral

Rabu, 26 Desember 2018

SERAH TERIMA JABATAN WALIKOTA & WAKIL WALIKOTA MOJOKERTO PERIODE 2018-2023




Setelah dilantik Gubernur Jawa Timur pada 10 Desember 2018 lalu, Walikota Mojokerto Ika Puspitasari dan Wakil Walikota Mojokerto Acmad Rizal Zakaria melakukan serah terima jabatan dari Plt. Walikota Mojokerto, Suyitno di GOR Seni Majapahit, Jumat (21/12). Acara serah terima jabatan ini dihadiri Gubernur Jawa Timur, Soekarwo, jajaran Forkopimda Kota Mojokerto, Kepala Bakorwil Bojonegoro, serta Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kota Mojokerto.Dalam kesempatan ini, Wali kota @ningita_ dan Wakil Wali kota @achmad_rizal_z melakukan penandatanganan dan serah terima berita acara dari Purna Plt. Walikota Mojokerto, yang disaksikan oleh Gubenur Soekarwo dan Pimpinan Dewan. Dilanjutkan dengan rapat paripurna DPRD Kota Mojokerto dalam rangka penyampaian visi misi Kota Mojokerto masa jabatan 2018-2023. Sementara itu pagi nya Ning Ita mengukuhkan anggota Tim Penggerak PKK Kota Mojokerto yang diketuai @nur_chasanah Achmad Rizal Zakariya di Pendopo Graha Praja Wijaya.Semoga visi Pemerintah Kota Mojokerto untuk mewujudkan Kota Mojokerto yang berdaya saing, mandiri, demokratis, adil, makmur-sejahtera dan bermartabat dapat terwujud.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar