KIM Suara Kranggan Menuju Masyarakat yang Informatif Maju, Sejahtera dan bermoral

Selasa, 31 Maret 2015

Harga Kebutuhan Pokok di Mojokerto Mulai Turun


Dari pantauan team Disperindag di beberapa pasar tradisional, Senin (30/03/2015), cabe rawit harganya rata rata turun, dari sebelumnya Rp 26.000 menjadi Rp 25.000/kg. Sedangkan Beras IR-64 sebelumnya Rp 8.800 rupiah, sekarang menjadi Rp 8.300/kg.
Sementara beras jenis Bengawan turun Rp 100/kg. Sedangkan daging ayam juga mengalami penurunan, dari sebelumnya Rp 26.000/kg, sekarang ini menjadi Rp 23.000/kg. Namun untuk harga bawang merah masih berkisar Rp 12.600 dan bawang putih sebesar Rp 45.000/kg.

Kepala Disperindag, melalui kabid usaha perdagangan Trio Froni mengatakan, turunya harga kebutuhan pangan tersebut, dikarenakan stok di tingkat petani dan pengepul melimpah, sehingga harga terus turun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar